panjikendari.com – Hari Raya Iduladha 1440 H (Hijiriah) dimanfaatkan sejumlah kalangan untuk berbagi melalui ibadah kurban, tak ketinggalan Astra Motor Kabupaten Muna, Sulawesi Tenggara (Sultra).
Main dealer motor Honda untuk wilayah Muna dan Baubau ini berkurban satu ekor kambing. Hewan kurban tersebut diserahkan oleh Pimpinan Cabang Astra Motor Muna, Made Putra, diterima Ketua Panitia Kurban Masjid Al-Hasanah, Desa Bangkali, Kecamatan Watopute, Asrif Rajab Alimin.
Made Putra menyampaikan, pemberian hewan kurban kepada masyarakat merupakan salah satu rutinitas tahunan Astra Motor yang tercakup melalui program Corporate Social Responbility (CSR) Astra Peduli.
“Untuk momen Idul Kurban tahun 2019 ini, kami berkurban satu ekor kambing,” kata Made Putra yang belum lama pindah tugas di Muna. Sebelumnya, Made Putra adalah Pimpinan Astra Motor Cabang Konawe Selatan (Konsel).
Menurut Made Putra, Astra Motor tidak hanya berorientasi pada bisnis semata, melainkan juga selalu berusaha sebaik mungkin berkontribusi untuk masyarakat.
Made Putra berharap, melalui pemberian hewan kurban ini dapat bermanfaat untuk masyarakat, terutama masyarakat sekitar Masjid Al-Hasanah Desa Bangkali.
Sementara itu, Ketua Panitia Kurban Masjid A-Hasanah, Asrif Rajab Alimin, mengucapkan terima kasih kepada Astra Motor Muna, atas partisipasinya dalam memberikan hewan kurban untuk masyarakat.
“Semoga kontribusi ini menjadi catatan amal kebaikan di mata Allah SWT,” ucapnya.
Pada Iduladha tahun ini, Masjid Al-Hasanah menyembelih sekitar 20 ekor hewan kurban, yang tediri dari, 15 ekor sapi dan 5 ekor kambing. Daging hewan kurban yang disembelih dibagikan kepada masyarakat sekitar masjid. (jie)