panjikendari.com – PAN Kendari menjadi partai politik (parpol) ketiga yang mendaftarkan bakal calon legislatif (bacaleg) ke Kantor KPU Kota Kendari, Senin 16 Juli 2018.
Berbeda dengan partai lain, PAN Kendari datang dengan simpatisannya sekitar 100-an orang. Tiba di Kantor KPU Kota Kendari sekitar pukul 15.00 WITA, setelah melakukan konvoi keliling kota.
Tampak di tengah rombongan; Ketua DPD PAN Kota Kendari Asrizal Pratama Putra, Sekretaris PAN Kota Kendari Samsuddin Rahim, serta pengurus lainnya.
Rombongan membawa serta oleh duta wisata Anandonia dan Anandoluale Kota Kendari yang terlihat mengenakan pakaian adat Kendari.
Mereka juga sekali-sekali meneriakkan yel-yel yang menambah semarak di kantor penyelenggara pemilu 2019 nanti itu.
Seperti partai lainnya, PAN Kota Kendari diterima oleh tiga komisioner KPU Kendari bersama tim verifikasi berkas. Dan, dokumen pengajuan bacaleg, juga dinyatakan lengkap.
Sekretaris PAN Kota Kendari, Samsuddin Rahim, mengucap syukur ketika dokumen pengajuan bacaleg dinyatakan lengkap.
“Alhamdulillah tadi sudah dinyatakan lengkap syarat pengajuan calonnya. Tinggal kita tunggu hasil verifikasi persyaratan bakal calon,” kata Samsuddin Rahim.
Ketua DPRD Kota Kendari ini menyebutkan, PAN menempatkan 35 calegnya di lima daerah pemilihan (dapil) yang ada, dengan memperhatikan syarat keterpenuhan 30 persen caleg perempuan.
PAN Kota Kendari sendiri, lanjut Samsuddin Rahim, memiliki target dua kursi setiap dapil sehingga secara keseluruhan PAN membidik 10 kursi di DPRD Kota Kendari.
“Insya Allah, PAN Kota Kendari juga dapat mempertahankan kursi ketua,” tutupnya. (jie)